Laman

Sunday, December 21, 2014

Jenis-Jenis Marketing yang ada di Indonesia


Kali ini siUnthel ingin membahas tentang berbagai jenis marketing yang ada di indonesia, marketing atau yang dikenal sebagai kata pemasaran, merupakan salah satu bagian dari penjualan atau permintaan. Pengertian Marketing atau pemasaran berperan penting bagi semua usaha, karena pemasaran mempunyai kedudukan sebagai penghubung antara perusahaan pembuat produk dengan konsumen atau masyarakat sebagai pemakai produk.

Oleh karena itu, perusahaan selalu memberikan perhatian yang maksimal terhadap hal ini agar tujuan perusahaan bisa tercapai dengan baik. Selain itu juga, pemasaran adalah suatu proses kegiatan menyeluruh dan terpadu yang terdapat di dalamnya individu maupun kelompok untuk mendapatkan apa yang dibutuhkan dan diinginkan dengan cara membuat produk, menetapkan harga, mengkomunikasikan sebuah informasi atau mempromosikan dan menyalurkan melalui kegiatan pertukaran untuk memberikan kepuasan terhadap konsumen dan perusahaan. Pemasaran dapat bertindak sebagai pembeli maupun penjual.

Maka dengan itulah banyak hal-hal yang dilakukan perusahaan untuk menjual dan mempromosikan produk yang di jualnya, salah satunya dengan dibuatnya manajemen marketing yang bertujuan untuk focus pada bidang marketingnya untuk mencari cara2 mempasarkan produknya dari situlah timbul berbagai macam jenis marketing kususnya yang ada di Indonesia.

Dan yang ingin di bahas disini  adalah jenis-jenis marketing yang ada diindonesia Versi Blog siUnthel, alasannya mengangkat artikel ini karna pengalaman yang pernah dijumpai dalam kehidupan sehari-hari :



1. Marketing Pasar





Marketing pasar adalah jenis marketing yang menjualkan barang dagangannya di suatu tempat tertentu contohnya seperti pasar traditional, Super market dan mini market, system pemasaranya menjual barang yang ingin di jual tetap di suatu tempat jadi konsumennya yang datang ketempat tersebut untuk mencari keperluan konsumen sendiri.

Barang yang dijual atau di pasarkan berbentuk bahan pokok atau kebutuhan sehari-hari yang di perlukan oleh konsumen itu sendiri. Untuk marketin pasar tradisional tidak mengunakan yang namanya manajemen marketing tapi untuk pasar modern seperti super dan mini market biasanya menggunakan yang namanya “BROSUR” atau Membuat Baleho yang berisi tentang dimana letak dan apa saja yang dijualkan oleh pasar tersebut.


2. Marketing Sales Promotion Girl atau sering di sebut SPG


Yang kedua adalah SPG, kenapa perusahaan menggunakan jasa SPG untuk mempromosikan prodaknya.SPG banyak di temui di  pusat – pusat perbelanjaan, di restoran, cafĂ© atau di event – event pameran dan sebagainya. maka dengan itu siUntel mencari tau sumber mata air nya  maka di dapatlah kesimpulan bahwa SPG di gunakan perusahaan untuk memasarkan produknya,spg ditugaskan untuk melakukan penetrasi pasar. SPG berperan sebagai brand presenter yang mempresentasikan brand perusahaan tersebut kemasarakat untuk menjadi seorang SPG tidak hanya cantik dan berpakaian sexy namun mereka dituntut untuk berkepiawaian dan kecerdasan mereka dalam mempromosikan barang yang mereka tawarkan.


3. Marketing Door to door atau dalam bahasa indonesianya marketing pintu ke pintu




Jenis marketing ini juga pernah ditemui siUnthel jenis marketing ini menurut siUnthel suatu jenis marketing jemput bola, marketing yang menjual produknya dengan cara mendatangi langsung kerumah konsumen dan langsung berhadapan muka dengan konsumen menawarkan produk yang ditawarkannya. Jenis produknya ada yang berbentuk buku,makanan dan obat untuk menjadi marketing ini mereka dituntut harus mampu berbicara lugas agar konsumennya langsung dapat percaya terhadapa apa yang telah di pasarkannya.



4.Marketing Multi level


Jenis marketing ini yang sering di temui siUnthel. Jenis marketing ini hanya sebagian perusahaan aja yang mengunakan system marketing. Multi level sendiri mengartikan tentang menjual produk Oflimlame dan mengajak konsumen untuk menjadi anggota oriflamme. Dari pengertian tersebutlah dapat diketahui jenis marketing yang mengajak seseorang untuk bergabung dalam perusahaan yang ditawarkannya, dengan persyaratan membeli produk dulu sebelum bergabung ke komunitas dari bisnis  multi level ini, yah intinya juga sama menjual produk juga.


Kesimpulan dari artikel ini adalah Untuk menjadi seorang marketing di perlukan wawasan yang luas,diperlukan kemampuan dalam berbicara baik lisan maupun tulisan agar dapat mengikat menarik konsumen untuk membeli produk yang ditawarkannya atau menjadi patnerbisnis nya.

Demikianlah artikel Jenis-jenis Marketing yang ada di Indonesia, ada yang pernah jadi marketing atau pernah kejadiyan seperti ini ?

daftar Pustaka: Sumber gambar dari mesin pencarian Google

2 comments:

TERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG