Thursday, April 23, 2015

[Review] Buku Koala Kumal (Raditya Dika)

Hello semuanya postingan kali ini gue ingin membahas dan bercerita tentang buku Kuala kumal yang baru gue beli di toko buku dekat daerah rumah gue, yah walau pun buku ini lahir pada januari kemaren dan gue baru bisa beli bukunya sekarang. Tapi tak apa lah iya, baru kesampaian belinya sekarang, hehe.

Dan berikut gue ingin me-Review buku “Kuala Kumal” ehh lebih tepatnya mengulas bukunya sihh hehe.

Buku kuala kumal adalah buku ke-7 dari Raditya Dika, buku dengan 250 halaman dengan Harga Rp 59,500,-, seperti biasa nya buku ini sama dengan buku sebelumnya, buku yang beralurkan Komedi Pakai Hati. buku Kuala Kumal ini bercerita tentang pengalaman pribadi dari Raditya dika dari mulai jurit malam SMP yang berakhir dengan kekacauan sampai bertemu perempuan yang mahir bermain tombak. Seluruh ceritanya berasal dari cerita nyata.





Langsung ke pembahasan bukunya iya. Bab Pertama yang berjudul tentang "Ada Jangwe dikepalaku", dari melihat judulnya pasti orang bertanya-tanya apakah maksud dari judul ini, setelah gue baca, pada Bab ini raditya dika bercerita tentang pengalawannya sewaktu kecil, ketika ia masih kelas 5 SD, waktu kecil diceritakan bahwa ia adalah seseorang yang sulit mendapatkan teman dan hanya menghabiskan waktunya di rumah, hanya untuk bermain game, dan semua itu berubah ketika ia mendapatkat teman yang ia temui saat ia mengejar layangan yaitu Bahri dan Dodo, dan menceritakan pengalaman mereka tentang Miami hingga  perang petasan dengan anak kecil bermuka tua CS di komplek tetangga tempat mereka tinggal. 





Bab 2 " Ingat lah ini sebelum bikin film"

Di bab ini menceritakan pengalaman Raditya Dika tentang film brotosaurus,  pembicaraan terhadap bokapnya saat ia memperkenalkan pacar ke orang tuanya, seri komedi nya menurut gue saat perbincangan terjadi antara ia dengan bokapnya, yang menanyakan tentang kapan nikah,? "BIAR TITIT KAU NGA CUMA DIPAKE BUAT SUNAT " hal 34 kata tersebut ia masukan ke dalam film cinta brotosaurusnya.






Bab 3 "Balada Lelaki Tomboi"

Disini diceritakan tentang pengalaman Raditya Dika tentang teman wanitanya yang bernama Deska yang mempunyai hobi antimainstream dari kebanyakan cewek lainnya, dari menyukai Bola khususnya tim Arsenal, lari sore, ngeyoga, sampai bermain Tombak, dan menurut Raditya Dika wanita ini lebih laki-laki dibandingkan dirinya sendiri dan dari sinilah mungkin muncul kata laki laki tomboy.




Bab 4 "Bagian cowok menghadapi Penolakan"

disini dika membuat sebuah artikel dan penjelasan tentang beberapa tipe penolakan yang dilakukan dan bagaimana cara menghadapinya, lebih tepatnya yaitu tips bagaimana cara seorang cowok untuk menghadapi penolakan dari seorang cewek.

Yang pertama : Dia Langsung ngomong kasar


Yang kedua : Dia lebih memilih pendidikan


Yang ketiga : dia telat membalas message 


Yang keempat : dia ng-crop foto kamu


Yang kelima : dia bilang horoskop kalian tidak cukup



Yang keenam : dia nga pernah mau diajak nonton


Yang ketujuh. : dia menyamakan kamu dengan setan


Tips dari : Dr.Raditya Dika, SE, MSC, SPONG BOB



Bab 6 "kucing Story"

Di bagian ini, Raditya Dika menceritakan tentang pengalamannya mencari hewan peliharaan dari pertemuan dengan teman wanitanya Avi dan anjingnya chica, yaitu anjing yang pernah ia kasi ke teman wanitanya tsb. Sampai disaat ia mencari hewan peliharaan di Pets Shop, pertenakan kucing yang cukup besar hingga akhirnya ia mendapatka seekor kucing berjenis Scottish Fold yang kemudian ia beri nama dengan BOS karna menurut dika kucingnya lah majikan yang sebenarnya




Bab 7 "LB" ( Lady Boy)

Dari judulnya kembali Raditya Dika membuat penasaran bagi pembacanya, di bagian ini dika menceritakan tentang pengalaman saat berada di bangkok thailand. Ia bertemu dengan teman wanitanya asal filipina yang udah lama berkeja di bangkok yang rupanya teman wanitanya itu ialah seorang LB singkatan dari Lady Boy




Bab 8 "Perempuan Tampa Nama"

Langsung aja, di bab ini menceritakan tentang raditya dika yang bertemu dengan teman wanitanya yang belum ia sempat menanyakan siapa nama teman wanitanya tersebut, dan berikut 3 orang yang belum sempat ia mengetahui namanya, yang pertama saat ia masih SD yang ia temui di Fried Chiken makanan cepat saji di daerah jakarta selatan. Kedua seorang pramugari yang ia temui saat akan ada acara talkshow di luar kota, yang diceritakan ciri-cirinya berambut panjang, berponi dan mempunyai lesung pipit yang tidak terlalu dalam. Ketiga perempuan yang ia temui di Topshop senayan city yang mempunyai ciri-ciri bermata sayu, cantik alami, pipi tirus kemerahan, kulit putih dan short dress beraksen polkadot warna hijau, ketiga wanita inilah yang belum sempat raditya dika menanyakan siapa nama mereka dan berharap bisa kembali berjumpa dan berkenalan dengan mereka.





Bab 9 "Menciptakan Miko"

Dari judulnya sudah tercermin bahwa bab ini menceritakan pengalaman raditya dika tentang awal muasal menciptakan malam minggu miko yang sudah ditonton 1 juta viwers lebih di youtube dan akhirnya berkerja sama dengan kompas TV untuk serial malam minggu Miko selanjutnya. Part komedi di bab ini menurut gue  adalah saat ia mengajak pembantu rumah tangganya untuk ikut peran dalam pembuatan film yang ia buat.





Bab 10 "Lebih seram dari Jurit Malam"

Di bab ini raditya dika menceritakan pengalamannya semasa SMP saat ia mengikuti ekskul PMR (palang Merah Remaja) ia menceritakan pengalaman saat mengikuti program dari PMR itu sendiri dari pelantikan hingga program PMR lainnya.








Bab 11 "Patah Hati Terhebat"

Di part ini atau bag ini mungkin merupakan part yang sangat mengharukan bagi pembaca *siapkan tisu sebelum membaca, yah di part ini menceritakan pengalaman teman wanitanya raditya dika yaitu Trisna, ia menceritakan tentang pengalaman patah hati ketika ditinggal pacar, diceritakan di dibuku ini, teman raditya dika yaitu Trisna telah ditinggalkan pacarnya yang bernama ruben yah rubennya pergi, lebih tepatnya meninggal karna kecelakaan motor. Mungkin inikah yang dinamakan patah hati terhebat.





Bab 12 "Aku ketemu dengan orang lain"

Di bab ini, menceritakan tentang pengalaman raditya dika saat berada di australia dari ia harus LDR-an hingga akhirnya berpisah dan pertemuan dia dengan seseorang yang baru ia kena yang bernama Zafran pria berketuruna arab yang mengaku bahwa ia anak dari sultan brunai, bukan saudara  tapi kerabat jauh katanya.






Bab 13 "Koala Kumal"

Ini merupakan bagian terakhir dari isi bukunya Raditya dika yang berjudul sama dengan cover bukunya, di bag ini yaitu Kuala Kumal, yang sebelumnya udah di bahas dalam blog pribadinya Radityadika yang menceritakan tentang seseorang yang patah hati, yaitu sebuah foto koala yang duduk sendirian memandangi suatu yang dulu sangat diakrabinnya dan sekarang tidak lagi dikenalinya, yang sama seperti kisahnya seseorang yang dulu ia kenal kini dia tidak lagi seperti dulu setelah mengenal orang lain.



Demikianlah review dari gue tentang buku ke-7 RadityaDika “KUALA KUMAL” Cukup lumayan puas sebagai pembaca, dengan ranting 8/10 dari gue sebagai pembaca.

40 comments:

  1. Hmmmm.. Gue nggak punya tuh buku. Tapi gue udah baca 2 bab. Gimana? Waktu ke gramed gue baca yang udah kebuka. Hihihi....

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah berarti nanggung dong bacanya, ngapa nga dibeli aja bukunya atau pinjam gitu, biar tau alur ceritanya hehe :-)

      Delete
    2. Duit buat yang lain dulu bang sep...
      Yang lebih penting dulu :))

      Delete
    3. wah kalo gitu betultu, yang penting-penting aja dulu di beli, kan kalo buku bisa belinya kapan2, ataupun pinjam sama yang udah beli :-)

      Delete
    4. This comment has been removed by a blog administrator.

      Delete
  2. saya baru tahu buku ini, mungkin kurang mengikuti info tentang Raditya dika, saya tahu nya cuman kambing jantan :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah berarti perlu di baca buku yang ini bro, tu gue kasi riview nya hehe

      Delete
  3. Aaaakkk dari dulu pengen beli Koala Kumal tapi belum kesampaian :')
    Thanks review-nya

    ReplyDelete
  4. Aaaakkk dari dulu pengen beli Koala Kumal tapi belum kesampaian :')
    Thanks review-nya

    ReplyDelete
  5. yang tergila-gila sama buku koala kumalnya bangradit banyak banget,jadi penasaran pengen beli bukunya :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mba, buruan beli mba biar nga penasaran hehehe :-)

      Delete
  6. buku ni ngehits bener ya...aku sama sekali belum baca buku raditya dika nih kudet abeeezzhh

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mba, berarti perlu dibaca buku yang ini mba, biar nga kudett hehe :-)

      Delete
  7. wah..lucu nih ya buku...kalau sdh guratan tangannya om Raditya, seru deh isinya, heheh

    ReplyDelete
  8. Seru banget ya isinya, Raditya itu kreatif banget :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mba, bukunya nga bosen kalo dibaca berulang-ulang :-)

      Delete
  9. wah mantap ya, bukunya raditya dika memang mantap semua

    ReplyDelete
  10. Kayaknya itu bab 7 LB deh. Bukan LG. Itu mah merk tv. :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahaha ia mas, itu salah nulis, sebetulnya mau nulis LB, eh kok malah jadinya LG merk tv, makasih mas :-))

      Delete
  11. Dari semua BAB, yang paling gue sukai itu BAB terakhir. Itu yang bikin hati gue tersentuh.

    ReplyDelete
    Replies
    1. haa ia tentang patah hati, wah ne bro gue kasi tisu hehe

      Delete
  12. Aku baru baca di awal doank.. Soalnya bukunya aku kadoin buat Febri sih. Belom beli lagi karena sayang duit >,<

    ReplyDelete
    Replies
    1. cewek macam kak beby ini nikahin aja. akumah mana rela beliin pacar novel ._. mending aku yang baca :3

      Delete
    2. Wahahah.. Namanya jugak sayang pacal, Nis! :P

      Delete
  13. Yang seru itu. Di BAB ada jangwe di kepalaku

    ReplyDelete
  14. kapan sih buku Raditya Dika ini gak seru? :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. kapan ya, kayaknya blum ada, soal nya bukunya bagus2 semua :-)

      Delete
  15. Gue udah baca buku ini bang, terasa kocaknya pas dibagian bab LB :v, pasti tau kan :3. Bab terakhir yaitu Koala Kumal, great banget :)

    memang bukunya komedi pake hati :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. tau, kamu mau nyobak jadi LB hahaha :-)

      wah betul tu, buku nya yang ini bagus :-D

      Delete
  16. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  17. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  18. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  19. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  20. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  21. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  22. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete

TERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...