Monday, November 28, 2022

Ngebahas Secara Tuntas Seluruh Film dari X-Man [Review]



Assalamualaikum,

yaps kembali lagi dengan saya disini, ingin bercerita dan meriview atau lebih tepatnya mengulas tuntas sebuah film yang bisa dikategorikan film Jaman Dulu (JADUL) dan filmnya bertema superhero buatan/karya dari MARVEL yaitu X-MEN, sebuah film yang di adaptasi dari MARVEL COMICS

Yoyoyo barusan kemaren itu saya menonton full semua film yang berkaitan dengan X-Men, dari episode pertama sampai episode yang terakhir, kira-kira 10 lebih judul yang saya tonton, ceritanya lagi gabut dan kepengen nonton ulang dan ingin tau bagaimana sih alur cerita X-men yang sesungguhnya.

Gimana Gabutnya Saya ? keren gak, hahaha. 

Tidak tau kenapa iya, sekarang ini lagi senang-senangnya nonton film, apa lagi sekarang ada aplikasi online untuk menonton sebuah film. Jujur saya belakangan ini banyak download aplikasi nonton film online salah satunya Disney+ Hotstar, setelah menonton beberapa film di berbagai macam aplikasi nonton online, muncul nih rasa penasaran, ohh iya gimana kalau menonton film-film lama dari season pertama sampai season terbaru, salah satu yang saya pilih untuk menonton kembali filmnya yo yaitu film X-Men yang diangkat dari komik Marvel bertemakan superhero. 

Saya mulai menonoton X-Men itu dari aplikasi nonton perbayar Disney + Hostar Kebetulan nih saya mengunakan provider telkomsel yang paketnya ada bonus nonton, yaudah nonton saja sekalian.

X-Men, Film maraton pertama yang saya tonton, X-Men sendiri terbit ehh kayaknya lebih tepat menyebutnya rilis pada tahun 2000 berarti saat itu saya masih berumur Delapan tahun, kalau dihitung sekarang jadinya sudah 16 Tahun umurnya, kelihatan tua banget saya. 

kalau tidak salah saya ingat menonton film ini saat masih SD kelas 6 gitulah, nontonnya masih menggunakan CD Lingkaran dimasukan ke Elektronik yang namanya VCD, yang kalau mau dipakai kita harus dilab dulu CDnya agar tidak lecet dan macet-macet baru dimasukan ke VCD, jadi nostalgia nih, kalau sekarang mungkin sudah tidak ada lagi yang mengunakannya. oke lanjut kepembahasan ceritanya.


Thursday, July 28, 2022

Ngajakin Rekan Kantor, Keliling Pulau Bintan.


Halo semua, assalamualaikum Wr.Wb.

Pulau Bintan sebuah Pulau dari Provinsi Kepulauan Riau yang didalamnya terdapat dua Pemerintahan, Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan. Saya tinggal dan bekerja disalah satu kantor swasta yang ada di kota tanjungpinang. Pulau Bintan ini terdapat berbagai macam tempat pariwisata unggulan yang banyak  dan sering dikunjungi para wisatawan Lokal Setempat, Luar Kota/Pulau bahkan juga dari wisatawan luar Negeri.

Pulau Bintan terletak di daerah Kepulauan, yang diantaranya ada Pulau Batam, Pulau Tanjung Balai Karumun dan Pulau Lingga, Pulau Anambas, Pulau Natuna dan pastinya pulau Bintan. Pulau Bintan ini juga dekat dengan Negara Singapura dan Malaysia.

Nah ditulisan ini, saya akan berbagi cerita tentang perjalanan saya bersama beberapa rekan kerja yang ada dikantor tempat saya bekerja. Kami Jalan-jalan, mengelilingi dan mengunjungi beberapa tempat wisata yang ada di Pulau Bintan. Baik itu di Kota Tanjungpinang maupun didaerah Kabupaten Bintan.

Ini Sebuah dokumentasi perjalanan pribadi saya tahun 2019 kemaren, sebelum era pandemi Covid muncul. Disini saya memberikan ide atau ajakan ke beberapa rekan satu kantor tempat saya bekerja. Sama mau mengajakin mereka untuk jalan-jalan ke beberapa tempat wisata yang ada di pulau bintan atau mengelilingi pulau bintan saat liburan hari besar. Sebagai mengisi waktu luang saat libur/Cuti kantor.

Kebetulan beberapa rekan kerja saya yang ada dikantor, Mereka tinggal atau tempat asalnya bukan dari kota tanjungpinang, mereka dari luar pulau atau sebutnya luar kota yang kebetulan mendapat rezeki bekerja ditempat saya bekerja, kota tanjungpinang. Jadi iya sekalian memperkenalkan kepada mereka dan mengajak untuk melihat secara langsung tempat wisata tsb sambil jalan-jalan dan reflesing otak yang mumet saat bekerja.


Saya menanyakan kepada salah satu dari mereka, kita jalan - jalan yok liburan ?

Ketempat mana yang ingin kalian kunjungi di pulau bintan ini *Bertanya kepada Mereka


Dan salah satu rekan kerja saya ini memberikan opsi untuk mengunjungi salah satu tempat yang sangat populer di pulau bintan, yaitu "Kawasan Wisata Lagoii" salah satu tempat wisata lagoi-nya yaitu Treasure Bay, Bintan, tempat ini sudah banyak dibicarakan warga lokal, luar kota bahkan sampai ke mancanegara. Yang menjadi daya tarik Treasure Bay ini adalah terdapat sebuah kolam berenang terbesar yang ada di indonesia bahkan di Asia Tenggara.


Saturday, July 16, 2022

Liburan Idul Adha tahun 2018, Mengunjungi Air Terjun Air Hiu Gunung Ranai, Natuna



Hallo gaess... Asalamualaikum

Tulisan kali ini adalah lanjutan yang akan saya share mengenai Pulau Natuna, ditulisan sebelumnya saya sudah menulis beberapa tulisan tentang natuna dan beberapa objek wisata yang saya kunjungi ketika berada dinatuna. Nah sekarang saya akan membagikan sedikit dokumentasi atau pengalaman pribadi tentang salah satu tempat wisata yang ada dinatuna yaitu Air Terjun Air Hiu Natuna.

Air Terjun Air Hiu Natuna adalah salah satu tempat objek wisata yang terkenal bagi masyarakat natuna, terletak di daerah Gunung Ranai, Gunung ranai merupakan gunung dataran rendah, ketinggihannya kisaran 300 - 1035 meter diatas permukaan laut (mdpl), lebih spesifik lokasinya yaitu terletak di Bukit Durian, Desa Wisata Ceruk, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kabupaten Natuna (Pulau Natuna), Provinsi Kepulauan Riau.

Bicara Natuna, seperti yang sudah saya tulis beberapa artikel di blog ini, natuna itu identik dengan yang namanya pantai dan juga gunung dan gunung yang terkenal di natuna namanya "Gunung Ranai", dan didaerah gunung tersebut ada sebuah Objek Wisata Air Terjun, Air terjun itu diberi Nama "Air Terjun Gunung Air Hiu Pulau Natuna", keunikan objek wisata ini adalah pemandangannya yang cukup asri terjaga kelestarian sekitarnya, pepohonan disekitaran bukit menciptakan suasana sejuk dan indah ketika dilihat secara langsung, disini terdapat air terjun yang mengalir langsung dari bebatuan granit yang ada disekitaran air tenjun gunung Air Hiu ini. 


Saturday, June 25, 2022

Mengunjungi Masjid Agung Natuna dan Melihat Keindahan Alam disekitarnya

Hallo, Assalamualaikum.

Sehat selalu untuk semua yang sudah mampir ke blog ini. Tulisan saya kali ini adalah sebuah Dokumentasi Pribadi saya saat berada di Pulau Natuna, yaitu cerita tentang mengunjungi "Masjid Agung Natuna" yang merupakan salah satu, bisa dibilang destinasi wisata religi yang di unggulkan di kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau ini, yang katanya masjid ini merupakan masjid terbesar yang ada dinatuna bahkan di Kepulauan Riau. Masjid Agung Natuna ini dibangun pada tahun 2007 dan selesai pada tahun 2009. Yang desainnya katanya hampir menyerupai masjid Taj Mahal India, sekarang Mesjid ini menjadi tempat terpenting di Natuna.

 

Wednesday, June 8, 2022

Keunikan Masjid Muhammad Cheng Hoo di Batam dan Sejarahnya

 



Assalamualaikum Semua, Beberapa bulan kemaren pas berada di kota batam, ehh bukan bulan lagi ini mah, karena tulisan ini sudah terhasip setahun lebih jadi katanya lebih tepat, pada tahun kemaren saya sempat penasaran dengan salah satu tempat ibadah islam (Mesjid) yang berbentuk seperti arsitektur oriental khas gaya bangunan tiongkok, nama mesjidnya "Masjid Muhammad Cheng Ho", yang terletak di kawasan Golden City, Kelurahan Bengkong Laut, Kecamatan Bengkong, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.


Sunday, January 23, 2022

Menonton Film Online Enakan Yang Mana ?


Hallo Assalamualaikum, di kesempatan kali ini lagi pengen ngebahas nonton Film Online, enakan yang di aplikasi Prabayar atau Gratis..... yang mana iya ?. 

Belakangan ini tidak tau kenapa, lagi ngeselancar dan kesenangan nonton film di berbagai Platform Online, baik itu yang gratis maupun yang berbayar, Lagi suka film dari berbagai Manca Negara, baik itu Film buatan Indonesia, Film Barat, Film dan Anime Jepang, Film Drama Korea dan semua film yang tersedia di berbagai aplikasi atau platform. Jadi di akhir-akhir penghujung tahun kemaren, saya memutuskan untuk mendownload aplikasi Nonton Online tersebut, ada yang sama seperti saya ?


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...